TIM PKM-RE (TiSerum) Ciptakan Serum Sebagai Inovasi Kosmetik Anti Kantung Mata
YOGYA,(JOGJABERKABAR.ID) - Kosmetik merupakan salah satu hal yang dibutuhkan oleh semua masyarakat pada masa kini. Semua orang berlomba-lomba untuk mempercantik diri dengan menggunakan kosmetik.
Di era sekarang kosmetik telah menjadi barang primer yang harus dimiliki oleh semua orang baik laki-laki maupun perempuan. Kebutuhan akan kosmetik semakin melonjak dengan banyaknya permasalahan yang terdapat pada wajah yang diakibatkan oleh banyak factor. Kosmetik dapat digunakan untuk merawat dan melindungi kulit dari berbagai faktor yang dapat merusak kulit.
TIM PKM-RE “TiSerum” berhasil membuat produk inovasi kosmetik berupa serum dari ekstrak buah mentimun. Serum dipilih karena memiliki beberapa kelebihan, diantaranya adalah memiliki konsentrasi bahan aktif yang tinggi sehingga efeknya akan lebih cepat diserap oleh kulit.
Selain itu, serum juga memberikan efek yang nyaman ketika digunakan dan lebih mudah menyebar di permukaan kulit. Berdasarkan hal tersebut maka sediaan serum dipilih sebagai inovasi kosmetik untuk mencegah kantung mata.
Kantung mata merupakan salah satu tanda penuaan yang terjadi di daerah sekitar mata dan biasanya disertai lingkaran hitam pada daerah tersebut. Pada usia lanjut, kantung mata biasanya disertai keriput halus. Namun, kantung mata juga dapat terjadi pada usia remaja. Pada era digital seperti sekarang, remaja sangat bergantung pada ponsel ataupun alat digital lainnya sehingga menyebabkan mata dan daerah sekitarnya terus menerus terpapar sinar radiasi.
Sinar radiasi merupakan senyawa radikal bebas penyebab timbulnya kantung mata. Selain itu, paparan sinar uv dari matahari ketika beraktivitas sehari-hari juga dapat menyebabkan timbulnya kantung mata.
Munculnya masalah kantung mata dapat menyebabkan hilangnya estetika wajah sehingga dapat menyebabkan rasa percaya diri menurun.
Cara untuk mengobati kantung mata dapat dilakukan dengan bahan kimia ataupun teknologi modern seperti laser. Namun, hal itu memerlukan biaya tidak terjangkau oleh rata-rata masyarakat indonesia. Selain itu, pengobatan menggunakan zat kimia sintetis dapat menimbulkan efek samping yang berbahaya bagi tubuh.
Berdasarkan permasalahan di atas, Tim PKM-RE TiSerum membuat sebuah inovasi sediaan kosmetik berupa serum dari ekstrak buah mentimun. Inovasi yang dibuat merupakan salah satu inovasi yang tergolong baru dalam dunia kosmetik, dikarenakan adanya pemanfaatan bahan alam dan membuatnya menjadi serum yang dapat mengatasi permasalahan kantung mata. Aktivitas antioksidan yang terdapat di dalam buah mentimun dapat digunakan untuk mengatasi kantung mata.
Antioksidan dapat menangkap radikal bebas yang menjadi penyebab terjadinya kantung mata. Selain itu, sediaan serum juga belum banyak dibuat dalam sediaan kosmetika. Oleh karena itu, inovasi sediaan kosmetik serum bertujuan agar masyarakat lebih nyaman dalam penggunaan kosmetik dan efek yang ditimbulkan lebih cepat karena serum dapat cepat menyerap dalam kulit.
Serum dengan bahan aktif dari alam memiliki beberapa keunggulan. Sediaan yang berasal dari bahan alam akan memiliki efek samping yang lebih sedikit daripada bahan sintetis. Kemudian, dengan formulasi mentimun dalam bentuk sediaan serum maka penyerapan manfaat dari buah mentimun akan lebih optimal. Selain itu, serum mentimun ini dapat menjadi solusi untuk mengatasi kantung mata dengan biaya yang lebih ekonomis.
PKM-RE (Pekan Kreativitas Mahasiswa-Riset Ekstakta) ==> kegiatan yang dilakukan berupa riset penelitian
- Dosen pembimbing : Dr. apt.Nining Sugihartini, M.S
- Ketua kelompok : M. Halim Muzakkir
- Anggota Kelompok :
1. Muhammad Dimas Alif Fadilah
2. Kharina Amelia
3. Khofifah Rizqi Aunillah
4. Nadhifa Rifdal Arafah
Satu tim berisi 5 mahasiswa. Semua mahasiswa dalam satu tim kami merupakan jurusan farmasi.
Post a Comment