TKSCI JOGMATIS Bagi Takjil di Empat Titik Sekaligus

JOGJA, (JOGJABERKABAR.ID) - Komunitas Kijang (TKSCI) Jogmatis dalam bulan suci ramadhan menggelar berbagai kegiatan salah satunya adalah Bagi Takjil bersama Jogmatis pada Minggu Legi, (25/04/2021) pukul 15.30 WIB serentak di 4 titik lokasi DIY yaitu diantaranya Lokasi Pertama : Per4an Ringroad DEMAK IJO, Lokasi Kedua : Per4an Ringroad KETANDAN, Lokasi Ketiga : Per4an Galri Jl. Baron, Wonosari Gunungkidul, Lokasi Keempat : Depan Kantor Pemda Kulonprogo. 


Danil Koordinator Kegiatan Ramadhan Jogmatis berterima kasih yang sebesar besarnya kepada seluruh pic dan member jogmatis yang turut serta berpartisipasi dalam bagi takjil jogmatis 2021. 
"Mohon maaf apabila masih banyak kekurangan dalam penyelenggaraan bagi takjil yang dilanjut dengan buka bersama secara sederhana ini, semoga menjadi salah satu pengikat Dan mempererat silaturahmi antar member Dan juga bermanfaat untuk sesama. " Imbuhnya. (25/04) 

Fajar Ketua TKSCI Jogmatis dalam kegiatan bagi takjil sore ini juga menghimbau kepada seluruh member yang akan mengikuti kegiatan ini wajib mengikuti protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak, dan membawa sanitizer. 
"Semoga ini bukan yang terakhir semoga kedepan akan ada kegiatan yang lain Dan bermanfaat lagi untuk sesama, semoga Jogmatis selalu kompak dan mengudara. " Pungkasnya. (Hr) 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.