Gerah Di Tuding Pecah, Zulkifli Hasan : PAN Tetap Solid
KARANGMOJO, (JOGJA BERKABAR) - Kabar perpecahan Partai amanat Nasional (PAN) membuat gerah jajaran elit Partai berlambang matahari biru itu. Tak ayal Ketua umum DPP PAN yang sekaligus Wakil Ketua MPR-RI Zulkifli Hasan membantah keras tudingan yang di alamatkan ke Partai nya.
Di sela melakukan kunjungan kerja MPR-RI dan mensosialisasikan empat pilar MPR-RI, Senin (16/10) di gunung sewu, Kapanewon Karangmojo Zulhas mengatakan partainya solid dalam memenangkan pilkada di DIY, termasuk Gunungkidul.
"Siapa bilang PAN pecah, kami tetap solid, kemarin saya tiba di Yogya dan saya sudah mengkonsolidasikan partai agar tetap solid," kata Zulhas sapaan Zulkifli Hasan.
Iya juga mengatakan agar masyarakat menyudahi perbedaan cebong kampret yang akan memecah belah persatuan dan kesatuan NKRI
Di hari sebelumnya pada Minggu (15/10) sejumlah kader dan simpatisan partai amanat Nasional Gunungkidul mendeklarasikan dukungan untuk Paslon no urut 2 yang notabene di usung partai Nasdem.
(WAP)
Post a Comment